Widget HTML Atas

10 Hotel Instagramable di Jogja untuk Koleksi Foto Liburanmu

Yogyakarta selalu memiliki pesonanya tersendiri yang menjadi magnet bagi para wisatawan dari seluruh Indonesia bahkan dunia. Di Yogyakarta, kamu bisa mengunjungi berbagai destinasi wisata, mulai dari wisata pantai, wisata budaya, hingga wisata belanja. Bagi kamu yang akan berlibur ke Yogyakarta, kamu bisa menginap di 10 hotel instagramable ini supaya koleksi foto liburanmu bisa semakin keren. Simak ulasannya berikut ini ya!


1. Rumah Paris Bed & Breakfast


Rumah Paris Bed & Breakfast

* sumber: www.kadekarini.com


Bagi kamu pencinta Barbie, kamu pasti akan langsung teringat pada rumah Barbie ketika melihat gaya arsitektur dari hotel yang satu ini. Dengan nuansa biru muda, Rumah Paris Bed & Breakfast mengangkat gaya arsitektur ala rumah-rumah Eropa. Selain arsitekturnya, interior di hotel ini juga akan membuat kamu nyaman karena didesain dengan konsep yang homey.


Kamu bisa memilih tiga konsep kamar berbeda yang ada di hotel ini. Kamar pertama berkonsep Beach Cottage yang terinspirasi dari rumah tepi pantai di Amerika, kamar kedua berkonsep World traveller yang terinspirasi dari para petualang, dan kamar ketiga berkonsep shabbylicious suite yang terinspirasi dari gaya shabby chic yang digabung dengan konsep kolonial.



  • Alamat: Jl. Parangtritis Km. 8,4 Kab. Bantul Yogyakarta

  • Nomor telepon: (0274)64663042

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga: Sekitar Rp450.000-Rp1.300.000 per malam


2. Kampoeng Djawa


Kampoeng Djawa


Jika kamu ingin merasakan nuansa khas Yogyakarta yang sangat kental, kamu bisa menginap di Kampoeng Djawa. Sesuai namanya, hotel ini didesain dengan konsep tradisional yang akan membuat kamu seolah-olah berada di tengah perkampungan dengan nuansa Jawa yang sangat alami.


Kampoeng Djawa ini juga cocok untuk kamu jadikan lokasi menginap ketika kamu berlibur ke Yogyakarta karena letaknya yang sangat strategis. Kampoeng Djawa berlokasi dekat dengan destinasi wisata Keraton Yogyakarta dan hanya berjarak 10 menit saja dari area Malioboro



  • Alamat: Jl. Prawirotaman 1 No.40 Kec. Megrangsan Yogyakarta

  • Nomor telepon: 0813-9312-5133

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga: Sekitar Rp90.000-Rp200.000 per malam


3. Greenhost Boutique Hotel


Greenhost Boutique Hotel

* sumber: www.momtraveler.com


Sesuai dengan namanya, di Greenhost Boutique Hotel kamu akan disambut dengan interior dan dekorasi yang serba hijau. Warna hijau yang mendominasi ini merupakan beragam jenis tanaman yang menjadi konsep hotel dan menghiasi setiap sudut hotel. Greenhost Boutique Hotel memang menyajikan konsep gabungan antara hotel, seni, dan tanaman hidroponik.


Di berbagai sudut hotel kamu bisa menemukan berbagai tanaman hidroponik dan sayuran-sayuran organik. Selain menjadi dekorasi dan interior, konsep “hijau” ini juga diaplikasikan pada berbagai furniture hotel yang terbuat dari bahan bekas daur ulang. Rupanya hotel ini juga menjadi lokasi shooting film Ada Apa Dengan Cinta 2 lho!



  • Alamat: Jl. Prawirotaman 2 No.629 Kec.Mergangsan  Yogyakarta

  • Nomor telepon: (0274)389777

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga : Sekitar Rp400.000-Rp700.000 per malam


4. Yogyakarta BnB


Yogyakarta BnB

* sumber: www.booking.com


Untuk kamu yang ingin merasakan nuansa vintage, kamu bisa menginap di Yogyakarta BnB. Hotel ini masih mempertahankan desain vintage bangunan mulai dari pintu, tegel, serta beragam furniturnya. Memasuki hotel ini seketika akan membawa kamu seperti masuk ke masa lalu.


Memasuki bagian dalam hotel, nuansa vintage akan dipadu dengan interior hotel yang tampak atraktif dengan berbagai quote tertempel di setiap sudutnya. Kamu bisa memilih quote yang cocok dengan kamu dan jadikan quote tersebut menjadi latar fotomu yang instagramable.



  • Alamat: Jl. Sastrodipuran No.19 Kec. Gondomanan Yogyakarta

  • Nomor telepon: 0819-9847-1232

  • Kisaran harga: Sekitar Rp50.000-Rp250.000 per malam


5. Liem Heritage Hostel


Liem Heritage Hostel

* sumber: liemhostel.blogspot.com


Jika kamu berkunjung ke Kampung Ketandan yang menjadi “China town”-nya Yogyakarta, kamu akan menemukan sebuah hotel dengan dekorasi yang unik dan sangat instagramable bernama Liem Heritage Hostel. Hotel ini mengangkat konsep dekorasi ala China peranakan dengan berbagai barang antik menghiasi setiap sudutnya.


Di hotel ini, kamu juga bisa mendapat makan malam gratis jika menginap di waktu-waktu tertentu, Makan malam ini akan disajikan diatas daun pisang dan kamu akan makan malam bersama tamu-tamu lainnya.



  • Alamat: Jl. Ketandan Wetan No.18 Gondomanan Yogyakarta

  • Nomor telepon: 0812-2988-0015

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga: Sekitar Rp175.000-Rp550.000 per malam


6. Omah Njonja Bed & Brasserie


Omah Njonja Bed & Brasserie


Masih mengangkat tema China peranakan, Omah Njonja Bed & Brasserie bisa menjadi rekomendasi selanjutnya untuk tempat menginap yang instagramable. Interior hotel ini dipenuhi dengan lukisan mural yang bercerita mengenai kisah pemilik hotel ini yang bisa kamu jadikan latar belakang fotomu.


Selain interior yang dipenuhi dengan mural, furniture di hotel ini juga mengangkat tema vintage yang membuat kamu bisa semakin nyaman menginap di hotel ini.



  • Alamat: Jl. Sawitsari Blok M1 Kab. Sleman Yogyakarta

  • Nomor telepon: (0274) 885645

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga: Sekitar Rp350.000-Rp850.000 per malam


7. Radika Paradise Villa & Cottage


Radika Paradise Villa & Cottage

* sumber: www.adistytitania.com


Kawasan Gunungkidul saat ini tengah menjadi primadona destinasi wisata di Yogyakarta. Di kawasan tersebut, kamu juga bisa menemukan sebuah hotel yang sangat instagramable bernama Radika Paradise Villa & Cottage. Tempat ini mengusung konsep klasik dan rustic yang sedang hits saat ini.


Radika Paradise Villa & Cottage memiliki total 13 cottage dan 8 villa yang bisa kamu gunakan untuk menginap setelah menjelajahi pantai-pantai cantik yang ada di kawasan Gunungkidul.



  • Alamat: Jl. Pantai Selatan Jawa Gunungkidul Yogyakarta

  • Nomor telepon: 0812-2754-5454

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga: Sekitar Rp600.000 per malam


8. Artotel Yogyakarta


Artotel Yogyakarta

* sumber: gudeg.net


Hotel Artotel membawa konsep yang memadukan unsur lokal dan modern menjadi gaya arsitekturnya. Hotel dengan 10 lantai ini terlihat sangar artistik ketika dilihat dari luar dengan dinding kacanya yang menampilkan seluncuran spiral berwarna emas.


Bagian dalam hotel ini juga didesain dengan sangat artistik, mulai dari furnitur, lukisan dinding, hingga corak lantainya. Setiap konsep kamar dan ruangan juga dibuat dengan unsur seni yang kental dan mengangkat tema cerita rakyat nusantara.



  • Alamat: Jl. Kaliurang km.5,6 No.14 Sleman Yogyakarta

  • Nomor telepon: (0274) 6000333

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga: Sekitar Rp300.000-Rp500.000 per malam


9. Pawon Coklat Guesthouse


Pawon Coklat Guesthouse

* sumber: www.jurnaland.com


Mulanya hotel ini merupakan sebuah toko kecil penjual coklat di kawasan Malioboro yang disulap menjadi penginapan yang artistik dan instagramable. Kamu bisa menemukan banyak spot foto yang cantik mulai dari lobby hingga kamar tidur dengan interior yang didesain sangat kekinian.


Pawon Coklat Guesthouse juga mengangkat konsep vertical garden, sehingga kamu akan menemukan banyak tanaman didalam bangunan hotel. Selain di dalam hotel, kamu juga bisa berkunjung ke kebuh yang ada di rooftop yang tentunya juga memiliki banyak spot instagramable.



  • Alamat: Jl. Ps. Kembang Gg.1 No.102 Gedong Tengen Yogyakarta

  • Nomor telepon: 0878-7880-9008

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga: Sekitar Rp300.000-Rp400.000 per malam


10. Ayaarta Hotel


Ayaarta Hotel


Ketika anda melihat Ayaarta Hotel dari sisi luar, anda akan melihat bangunan klasik ala zaman kolonial Belanda dengan warna putihnya yang khas. Namun ketika masuk ke dalam hotel, anda akan menemui interior yang sangat modern dan artistik yang memadukan unsur kayu dengan warna-warna seperti putih dan abu-abu.


Ada 6 jenis kamar yang bisa anda pilih di Ayaarta Hotel ini. Di bagian kamar, kamu juga bisa melihat interior yang sangat estetik dengan elemen dinding tanpa cat yang sangat ditonjolkan dan tampak sangat instagramable.



  • Alamat: Jl. K.H Ahmad Dahlan No.123 Ngampilan Yogyakarta

  • Nomor telepon: (0274)2801888

  • Jam operasional: Setiap hari, 24 jam

  • Kisaran harga : Sekitar Rp250.000-Rp1.200.000 per malam


Itulah 10 hotel instagramable di Yogyakarta yang bisa menjadi rekomendasi tempat menginapmu ketika berlibur ke Yogyakarta. Manakah yang menjadi wishlist-mu? Bagikan tanggapanmu di kolom komentar ya!


No comments for "10 Hotel Instagramable di Jogja untuk Koleksi Foto Liburanmu"